} -->

Sejarah Pramuka Pancargas

Nama Pancargas pertama kali digunakan sebagai nama Gugus Depan pada tahun 1990 setelah SMP Negeri 7 Malang Berubah menjadi SMP Negeri 3 Singosari

Salam Pramuka,

Bagaimana kabar teman-teman dan kakak-kakak sekalian, lama tidak memposting kegiatan dan artikel nih. Pada edisi kali ini kita akan membahas tentang OSCAR OPEN Penggalang SD/MI Sederajat Tingkat Jawa Timur. Langsung klik gambar saja ya...

Pramuka Malang Raya : Battle of Scout Yell

Saat ini istilah Battle of Scout Yell sedang hangat di Pramuka Penggalang Malang Raya. Mengapa bisa begitu? silahkan kunjungi artikel ini

Pemengumuman Pemenang OSCAR ONLINE OPEN 2020

Ayo kumpul kemari, tengok pengumuman pemenang OSCAR ONLINE OPEN 2020.



web stats

Sabtu, 14 Maret 2015

If Better is Possible, Good is Not Enough! (Perjuangan Sanggrapalawa Open 2015)



If Better is Possible, Good is Not Enough !
(Perjuangan Sanggrapalawa Open 2015)


Ini Kisah Nyata, kami cuplikkan dari Lomba Pramuka di Kota Blitar
Sanggrapalawa Open 2015.

Puluhan regu hadir dalam lomba tersebut sebagai peserta. Semua hendak menyaksikan dan bertanding di event Pramuka  besar di ajang Pramuka terbesar se-Jawa Timur.

Nama
pangkalan kami Scout Pancargas  pangkalan Pramuka dari SMPN 3 Singosari, Malang. Impian terbesar kami ialah mendapatkan sebuah juara umum. Pancargas sebenarnya sudah ikut di ajang lomba sebelumnya, tahun 2014. Namun sayang hasilnya belum menghasilkan kemenangan dalam materi apapun. Mau tak mau, lomba ini adalah kesempatan terbaik untuk mewujudkan mimpi itu. Ini adalah waktu pembuktiannya, untuk juara umum. Karena Pancargas sudah berlatih sangat keras untuk ini.

Upacara pembukaan lomba ini dibuka itu tandanya perjuangan dimulai. Alhamdulillah hasil sementara masih menunjukkan kemenangan di beberapa materi. Ya, kurang sedikit lagi untuk bisa  mendapatkan juara yang diimpikan selama ini.

Namun tak ada yang menyangka ketika justru di performa puncaknya, ketika
kami sedang mengikuti perlombaan tersembut, tiba-tiba hasil dari beberapa materi mengalami banyak kekalahan dan beberapa anggota sakit.

Kami sadar, impian memperoleh juara umum ini pupus sudah. Namun dengan penuh semangat dengan dukungan dari semua yang hadir saat itu, kami tetap melaksanakan lomba tersebut hingga selesai. Kami berusaha menyelesaikan apapun yang sudah dimulai saat itu. Karena Sekolah SMPN 3 Singosari saat itu memberangkatkan kami untuk menyelesaikan perlombaan tersebut apapun hasilnya dan apapun yang terjadi.

Alhamdulillah… Pada akhirnya saat pengumuman kami mendapatkan hasil kemenangan sebagai juara harapan 1. Tangis air mata berjatuhan dari kami melepas upacara penutupan tersebut, karena kami hanya bisa mempersembahkan juara harapan 1 pada sekolah tercinta SMPN 3 Singosari.
Ada beberapa hal yang kami dapatkan dari event luar biasa ini, yaitu hebatnya panitia yang jujur, disiplin, bertanggung jawab, dan ramah terhadap kami.

Nah, untuk intropeksi pada kami yaitu sesuatu yang besar, dimulai dari yang kecil dengan penuh usaha. Kami akan terus meningkatkan kemampuan agar terus berprestasi. Kesimpulannya kami harus melakukan yang terbaik sebelum berharap jadi yang terbaik. So, If  Better is Possible, Good is Not Enough!

By : Jatmiko

Senin, 09 Maret 2015

Video Drama Komedi

Artikel Elbi & Melti

Drama Komedi
Jaka Terop

Salah satu karya adik-adik dalam menampilkan drama. Selamat menonton...